Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

CEGAH PENYEBARAN COVID-19 DALAM 7 LANGKAH


Seperti yang kita ketahui bahwa covid-19 masih belum usai. Kasus demi kasus terus bermunculan.

Butuh kerjasama dari semua pihak untuk melawan covid-19 agar segera musnah dan pergi dari mukabumi ini.

Tenaga kesehatan, pemerintah, masyarakat harus saling bekerja sama dalam menanggulangi penyebaran covid-19 ini agar tidak semakin menyebar.

Berikut ini 7 langkah yang bisa dilakukan dalam rangka mencegah penyebaran covid-19

1.    Mencuci tangan sesering mungkin

Hal sederhana yang bisa dilakukan adalah mencuci tangan. Kegiatan mencuci tangan ini sangat membantu dalam rangka mencegah penyebaran covid-19.

Usahakan mencuci tangan sesering mungkin dengan durasi minimal 20 detik dan menggunakan sabun.

2.    Hindari menyentuh mata, hidung, dan mulut

Hal ini memang sulitkarena sudah menjadi kebiasaan lama. Tetapi jika dibiasakan, insya Allah bisa.

3.    Tutupi batuk anda menggunaka tekukan siku atau tisu

Hal ini penting dilakukan agar cairan batuk tidak menyebar kemana-mana atau ke orang lain yang berada disekitar kita.

4.    Hindari tempat keramaian dan kontak dekat dengan siapapun yang mengalami demam atau batuk

Pemerintah telah menganjurkan agar bagi yang sedang dalam keadaan sakit, sebaiknya tidak masuk kerja atau kantor. Apalagi dalam kondisi sakit, sangat tidak dianjurkan berkerumun mengunjungi tempat keramaian.

5.    Tinggal dirumah jika kurang enak badan

Ini menjadi pilihan terbaik. Tinggal dirumah saja daripada keluar rumah sedangkan badan dalam keadaan tidak sehat. Selain khawatir tertular, juga bisa menularkan kepada orang lain yang sehat.

6.    Jika anda mengalami demam, batuk, dan kesulitan bernafas, segera dapatkan perawatan medis tetapi hubungi terlebih dahulu

Jangan tunggu lama. Periksakan diri anda kepada dokter jika mengalami hal-hal diatas. Semakin cepat anda berkonsultasi, maka semakin baik bagi anda dan kesehatan anda.

7.    Dapatkan informasi dari sumber terpercaya

Saat ini, dunia dibanjiri informasi sehingga sebahagian orang kebingungan dalam memilah dan memilih mana informasi yang perlu diterima dan mana informasi yang perlu diabaikan.

 

Posting Komentar untuk "CEGAH PENYEBARAN COVID-19 DALAM 7 LANGKAH"